Umrah Mandiri oleh: Billboard Dekstop WAG Umrah Mandiri
promo: Billboard Dekstop WAG Umrah Mandiri

Tahun Ajaran Baru: Kenali Aturan Berpakaian di Kampus Perguruan Tinggi di Arab Saudi

Tahun Ajaran Baru: Kenali Aturan Berpakaian di Kampus Perguruan Tinggi di Arab Saudi Foto: erem

Tahun ajaran baru 1446 H / 2024 M tahun ini bagi mahasiswa di Perguruan Tinggi Arab Saudi akan merasakan teriknya sinar matahari dan suhu udara yang lembab, bisa mencapai hingga 48 derajat celcius.

Peraturan mengenakan pakaian yang telah diatur bagi mahasiswa dan mahasiswinya juga kembali diingatkan, selain menjadi keputusan resmi, juga untuk menumbuhkan rasa bangga dengan pakaian nasional.

Universitas-universitas di Arab Saudi telah menyampaikan pengumumannya untuk mematuhi aturan berpakaian Saudi saat berada di kampus universitas, baik mahasiswa maupun pengunjung.

Umrah Anti Mainstream
Promo

Bagi mahasiswa harus menggunakan pakaian nasional Saudi, dengan tsaub, ghutra, atau shemagh. Sementara mahasiswi mengenakan abaya dan penutup kepala.

Jenis pakaian ini keharusan yang mereka gunakan saat memasuki kantor kampus universitas dan cabang-cabangnya, selama acara internal atau partisipasi eksternal.

Selain pengumuman terkait pakaian saat kuliah, Kementerian Pendidikan Arab Saudi juga kembali menyampaikan peringatan terkait penghormatan kepada guru di sekolah.

Yaitu berupa hukuman denda 1 juta riyal dan 10 tahun penjara sebagai hukuman bagi pelaku penyerangan terhadap guru laki-laki atau perempuan, baik secara verbal, fisik, maupun melalui sarana media atau media sosial.[]

Sumber: Makkahregion, SN50, DLL