Saudi Aramco mengumumkan hasil evaluasi bulanan untuk harga bensin pada Februari 2020.
Sebagaimana laporan mz.net, hasil pembaruan harga bensin di Arab Saudi mulai 16 Februari 2020 adalah sebagai berikut;
- Untuk bensin grade 91, yang digunakan sebagian besar mobil saat ini, harganya menjadi 1,55 riyal/liter, naik dari sebelumnya 1,50 riyal/liter.
- Sementara bensin 95, yang biasa digunakan untuk mobil berkinerja tinggi, harganya menjadi 2,11 riyal/liter, naik dari sebelumnya 2,05 riyal/liter.
Saudi Aramco menjelaskan bahwa mulai bulan Februari ini, evaluasi harga bensin akan dilakukan secara berkala setiap bulan, bukan setiap triwulan sebagaimana sebelumnya.
Amandemen harga akan dilakukan pada hari kesepuluh setiap bulan dan penerapannya akan dilakukan pada pagi hari kesebelas. Hal ini mengacu kepada prosedur tata kelola penyesuaian harga energi dan produk air.
Harga bensin lokal dapat berubah tergantung pada perubahan harga ekspor dari Arab Saudi ke pasar global. mz.net