Beredar viral di media sosial screenshot berita Dektrit Raja Salman, yang mengizinkan pembukaan masjid di seluruh Arab Saudi untuk shalat berjemaah sebagaimana sedia kala.
Screenshot viral tersebut menunjukkan media Sabq, tulisan reporter Abdullah Al-Barqawi. Isinya memuat 4 poin terkait pembukaan masjid.
Pertama, pembukaan masjid mulai hari Jum’at, 8 Ramadan 1441 atau bertepatan dengan 1 Mei 2020, dengan pembatasan jarak antar jemaah shalat.
Kedua, Setiap orang yang pergi shalat ke masjid, diharuskan membawa sajadah masing-masing, bagi yang tidak membawa sajadah, dilarang masuk ke masjid.
Ketiga, menjauhkan mushaf al-Quran di masjid, jemaah harus membawa mushaf masing-masing.
Keempat, penutupan tempat wudhu.
Setelah ditelusuri di portal berita sabq, tidak ditemukan laporan berita di atas. Di laman reporternya, Abdullah al-Barqawi, juga tidak ditemukan bahwa dia pernah menulis laporan berita tersebut.
Dini hari Rabu (29/4), Abdullah menyangkal bahwa itu adalah tulisannya dan pernah ada diterbitkan di Sabq. Dia menulis di twitter:
“Telah viral sebuah halaman yang dipalsukan, menggunakan logo media Sabq, isi beritanya adalah dusta tentang waktu dibolehkan shalat jamaah di masjid jami’.
Kabar tersebut adalah hoax.
Saya berharap tidak ada yang mengeksploitasi hoax tersebut, silahkan rujuk ke website resminya (https://sabq.org/) untuk mendapakan berita yang benar.”
Sementara itu, di portal berita Sabq yang sama, merilis klarifikasi Kementerian Urusan Islam bahwa tidak benar informasi yang beredar ada keputusan terkait penetapan kapan masjid dibuka kembali.
Yang tepat adalah pemeliharaan, pembersihan dan sterilisasi yang sedang berlangsung saat ini adalah bagian dari tindakan pencegahan dan preventif sebagaimana yang dikerjakan sebagaimana sebelumnya. sbq