Share the Ideas oleh: Share the Ideas
promo: Share the Ideas

Kisah Ekspatriat di Jeddah Yang Namanya Diabadikan Sebagai Nama Jalan

Kisah Ekspatriat di Jeddah Yang Namanya Diabadikan Sebagai Nama Jalan

Farman Khan, lahir pada tahun 1977, adalah seorang Pakistan yang tinggal dan bekerja di Jeddah Arab Saudi.

Dia menjadi terkenal sebagai pahlawan, saat terjadi peristiwa bencana banjir Jeddah, di mana dia berhasil menyelamatkan 14 orang dan kemudian dirinya sendiri ikut tenggelam pada 7 Desember 2009.

Farman yang syahid, semoga Allah merahmatinya, menggunakan berbagai cara dan alat seperti papan kayu untuk menyelamatkan warga dari tenggelam.

Umrah Mandiri
Promo

Dan ketika dia mencoba menyelamatkan orang yang kelima belas, mengharuskannya dia turun ke dalam air sehingga membuatnya hanyut dan dirinya ikut tenggelam.

Rahimahullah, sekarang sebuah jalan di Jeddah dinamai Jalan Al-Shahid Khan, tidak sedikit warga Jeddah mengingatnya dan berdoa kepada Allah untuknya agar diberikan rahmat, ampunan, dan surga tertinggi.

Tidak cukup di situ, Putra Mahkota, Wakil Perdana Menteri dan Menteri Pertahanan Arab Saudi, telah menginstruksikan pendirian pusat kesehatan atas nama Farman Ali Khan, di provinsi Khyber Pakhtunkhwa, sebuah provinsi di Pakistan, di mana dia lahir dan dibesarkan.

Banjir di Jeddah pada tahun 2009 sebagai yang bencana alam terburuk dalam 27 tahun terakhir di Arab Saudi. Pada 3 Januari 2010, sekitar 122 orang telah dilaporkan meninggal dan lebih dari 350 orang hilang.

Pasca kejadian tersebut, Raja Abdullah rahimahullah, yang saat itu berkuasa, memerintahkan untuk mengusut tuntas akar sebabnya. Sehingga banyak pejabat tinggi, baik yang masih aktif maupun pensiun, yang dianggap bertanggung jawab dituntut ke pengadilan.[]