Umrah Mandiri oleh: Billboard Dekstop WAG Umrah Mandiri
promo: Billboard Dekstop WAG Umrah Mandiri

Ain Hit: Kolam Renang di Dalam Gua

Ain Hit: Kolam Renang di Dalam Gua

Ain Hit memikat hati banyak orang. Tempatnya menawan, terpencil, tetapi juga berbahaya secara geologis sekaligus penampakannya sangat indah di tepian pegunungan Tuwaiq dekat ibu kota Riyadh, Arab Saudi.

Ain Hit merupakan salah satu tempat wisata alam geologi dan geografis yang paling populer, terletak sekitar 30 km tenggara kota Riyadh.

Ain Hit merupakan gua di bebatuan kapur, memanjang hingga kedalaman sekitar 30 meter, dengan lorong sempit menuju bukaan lebih lebar.

Umrah Anti Mainstream
Promo

Lokasi ini memanjang hingga sekitar 150 meter dengan sumber mata air mencapai kedalaman sekitar 390 meter dari permukaan tanah, yang terbentuk selama jutaan tahun.

Kabar yang beredar luas bahwa Ain Hit ini adalah hasil dari serangan bintang, atau yang disebut meteorit, adalah tidak benar, menurut Prof. Abdullah Al-Misnid, ahli astronomi Saudi.

Daerah sekitarnya kaya akan fosil dan peninggalan yang menunjukkan sejarah panjang aktivitas geologi.

Di sisi lain, gua ini mengandung air tanah yang segar, karena air di dasar gua yang dingin dan jernih menjadikannya tujuan populer bagi para penyelam.

Al-Misnid berharap agar pihak berwenang terkait untuk mengevaluasi cagar alam tersebut, mengingat sudah ada korban yang tenggelam di Ain Hit, dan untuk melestarikan Al Ain sebagai bagian dari warisan alam di Riyadh.[]