Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi telah merilis logo resmi Haji 1443 H (2022 M), sebagai media yang mempromosikan manasik haji ke seluruh dunia, termasuk pada pakaian dan suvenir sebagai pengingat ibadah haji yang dikerjakan wajib sekali dalam seumur hidup.
Logo tersebut menampilkan Masjidil Haram di Mekah, yang menampung ratusan ribu hingga jutaan Muslim di seluruh dunia saat mereka mengunjungi salah satu situs paling suci Islam dan melakukan salah satu ibadah paling suci, manasik haji.
Logo tahun ini sama persis dengan tahun lalu, menunjukkan keadaan yang tidak jauh berbeda di bawah bayang-bayang pandemi Covid-19.
Bertuliskan “Bisalamin Aminiin” yang berarti “dengan sejahtera lagi aman,” mengutip ayat Al-Hijr ayat 46, yang menggambarkan harapan jamaah haji keselamatan dari segala kekurangan dan aman dari segala ketakutan.
Dari maka desain dan warnanya dijelaskan sebagai berikut:
- Warna hijau menggambarkan kenyamanan, kesehatan dan keamanan.
- Warna hitam kubus yang menunjukkan Ka’bah al-Musyarrafah.
- Batas garis hijau yang bertuliskan al-Hajj.
- Linkaran hijau dengan batasannya, sebagai arahan kepada jamaah haji untuk melakukan penjagaan jarak sebagai protokol kesehatan yang harus ditaati selama melaksanakan manasik haji.
- Gambar sudut yang dapat ditempa, menggambarkan perhatian Kerajaan Arab Saudi mengimplementasikan tindakan pencegahan untuk menjaga kesehatan dan keamanan jamaah haji.